Rajin Mengusir Burung dan Merasa Bersyukur

SAMIN-NEWS.com – Merasa tanaman padi hasil jerih payahnya sampai saat ini aman dari ancaman banjir, ibu-ibu petani di Dukuh Biteng, Desa Banjarsari, Kecamatan Gabus, Pati, tiap pagi maupun sore hari rajin mengusir burung yang memakan padinya. Rata-rata tanaman padi pada musim tanam (MT) pertama di dukuh tersebut sepekan lagi sudah mulai panen, sehingga rasa syukur pun diungkapkan oleh mereka.

Sebab, sampai tanaman padi jerih payahnya berproduksi dan menjelang panen tetap aman dari ancaman bencana banjir, serta aman dari serangan hama tikus dan burung. Karena itu, jika hama yang disebut terakhir tidak menyerang tanaman padinya maka tiap hari harus ditunggui. Hal itu dilakukan secara tradisional dengan membentangkan tali panjangnya menyesuaikan panjang areal persawahan, dan pada tali tersebut dipasangi potongan seng atau kaleng yang bisa berbenturan sehingga menimbulkan bunyi, maka burung-burung itu akan terbang tak jadi memakan bulir-bulir padi.

Previous post Nyungsep dari Bahu Jalan
Next post Butuh Gudang untuk Menyimpan Barang

Tinggalkan Balasan

Social profiles