SAMIN-NEWS.com, PATI – Intensitas hujan yang cukup tinggi mengguyur wilayah Kecamatan Tambakromo, Kabupaten Pati. Hal tersebut menyebabkan terjadinya banjir bandang pada beberapa titik di wilayah tersebut, Senin (13/4/2020).
Bripka Rudi Dwi Nurcahyo selaku anggota Bhabinkamtibmas Polsek Tambakromo saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut. “Banjir bandang terjadi sekitar jam 20.15 WIB di 4 titik di Kecamatan Tambakromo. Salah satunya di Jalan Raya Tambakromo-Gabus dengan ketinggian mencapai 40 cm sehingga jalan mengalami kelumpuhan dan tidak bisa dilewati oleh kendaraan bermotor,” ungkapnya pada awak media Samin News.
Selain di Jalan Tambakromo – Gabus, banjir juga terjadi Jalan Tambakromo – Keben dan juga di Dukuh Bulu Desa Mojomulyo. “Di Dukuh Bulu, air sempat masuk ke sekitar 5 rumah warga,” tambahnya.
Saat ditanya perihal kerugian materiil, Rudi menjelaskan bahwa dalam bencana kali ini tidak ada korban jiwa maupun kerugian materiil.