Sepi Pengunjung, Al-khidmah Firdaus Akan Ditutup

Di lingkungan kompleks makam Adipati Pragola  dan makam umum, di Dukuh Sani, Desa Tamansari, Kecamatan Tlogowungu, Pati ada sebuah taman wisata yang namanya cukup keren ”Al-khidmah Firdaus” meskipun saat ini kondisinya tak terawat atau bahkan sama sekali tak terpelihara oleh pihak  pengelola  objek wisata  yang disebut-sebut menempati areal lahan milik Pemerintah Kabupaten Pati itu. Barang kali taman ini memang sudah lama tidak tersentuh lagi oleh kepedulian pihak yang mengelola, karena bagian pintu depan sudah  tertutup atau tak pernah lagi buka serta mulai rusak, dan bahkan tulisan papan nama dari bahan MMT juga mulai kusam.

Padahal jika dilihat dari fasilitas bangunan yang tersedia banyak memanfaatkan material kayu dari bekas kapal rusak kemudian disulap sehingga terkesan antik, tapi minat pengunjung untuk masuk ke taman ini justru tidak ada atau semisal ada, hasil yang didapat dari penjualan tiket tanda masuk sama sekali tidak bisa dimanfaatkan untuk pemeliharaan, atau bahkan justru pihak manajemen harus nombok. Karena itu, alternatif menutup dan membiarkannya menjadi pilihan  dianggap paling tepat, sehingga yang menjadi pertanyaan mengapa taman wisata itu sepi tidak ada yang mengunjungi barang kali karena lokasinya sangar berada di lingkungan makam.

(Foto:Andreas Nugroho – Tlogowungu)

Previous post E-Koran Samin News Edisi 23 Juli 2020
Next post Titik Terang Vaksin Corona Semakin Nyata

Tinggalkan Balasan

Social profiles