SAMIN-NEWS.com, PATI – Secara teknis, salah satu fungsi jalan adalah sebagai sarana peningkatan pelayanan sosial, kesehatan, pendidikan, bahkan perekonomian. Oleh sebab itu, Fraksi Partai Golkar DPRD Pati dalam Rapat Paripurna beberapa waktu yang lalu mengusulkan adanya perbaikan jalan di Kabupaten Pati.
Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Fraksi Golkar DPRD Pati, Endah Sri Wahyuningati saat membacakan pandangan fraksi mengenai Rancanagan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Racangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Tahun Anggaran 2021.
Dalam kesempatan tersebut ia manyampaikan usulkan mengenai perbaikan jalan kabupaten di ruas jalan antara Desa Grogolan dan Desa Alasdowo, Kecamatan Dukuhseti.
“Kami Fraksi Partai Golkar DPRD Pati mengusulkan adanya perbaikan akses jalan kabupaten kabupaten di ruas jalan antara Desa Grogolan dan Desa Alasdowo, Kecamatan Dukuhseti. Hal tersebut mengingat parahnya kerusakan yang terjadi di ruas jalan tersebut,” tuturnya.
Lebih lanjut ia menyebutkan bahwa kerusakan tersebut bahkan telah menyebabkan terjadinya kecelakaan hingga beberapa kali. (ADV)