Kontainer Sampah Haruskan Warga Mengubah Kebiasaan Buruk Mebuang Sampah

Tersedianya kontainer sampah di Tempat Pembuangan Sementara (TPS)  yang dibangun pihak pemerintahan Desa Sinoman, Kecamatan Kota Pati, tepat di belakang balai desa setempat mengharuskan warga pun bersedia mengubah cara berpikir mereka jika selama ini kalau membuang sampah dari rumah tangganya asal lempar di sembarang tempat atau secara liar, mulai saat ini sebelum dibuang ke TPS sampah rumah tangga itu seharusnya dikemas dalam kantong maupun karung plastik, kemudian diikat dengan baik di bagian ujungnya agar sampah tidak tercecer. Saat kemasan kantong sampah tersebut dibawa ke TPS, maka cara membuangnya pun jangan hanya asal tapi lebih baik jika kantong sampah tersebut dimasukkan dalamn kontainer tersebut, sehingga petugas kebersihan dari Bidang Kebersihan dan Pertamanan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) secara periodik harus mengaangkutnya ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

Misalnya ada keterlambatan pengambilan atau pengangkutan hendaknya jangan sampai berlarut-larut, dan jika kontainer sudah penuh maka kantong-sampah juga jangan asal dilempar sampai menutup kontainer melainkan ditumpuk lebih dahulu di salah satu sudut, sehingga untuk mengambilnya pun lebih mudah. Atau alternatif lain pihak desa atau paguyuban sampah yang sudah terbentuk mempunyai kendaraan minimal roda tiga pengangkut sampah agar bisa membuangnya sendiri ke TPA tapi biaya operasional pengangkutan sampah tersebut diambilkan dari iuaran warga yang menjadi anggota paguyuban, dan bisa juga mencari sumber dana untuk oprasional mengangkut sampah dari TPS ke TPA yang berjarak sekitar 15 kilometer dengan membentuk bank sampah sehingga bisa menyediakan anggaran operasional pengangkutan sampah.

(Foto:SN/aed)

Ilutrasi : Tangkapan layar aplikasi SIKS-NG Previous post Pemerintah Akan Berikan Bimtek Internal Bagi Operator SIKS-NG
Ilustrasi : Jalan usaha tani sebagai sarana mobilitas pertanian warga. Next post Pemda Pati Rencanakan Pembangunan Jalan Usaha Tani

Tinggalkan Balasan

Social profiles