Ganti Barikade Akses Ruas Jalan Bajomulyo dengan Tumpukan Material di Kiri dan Kanan

Akses ruas jalan dengan rigid beton di Bajomulyo, Kecamatan Juwana, jika sisi kiri dan kanan harus dipenuhi material beskos, karena konstruksi rigid beton sendiri sampai saat ini belum cukup umur sehingga untuk jenis kendaraan tidak melintas terlebih dahulu.

SAMIN-NEWS.com, PATI – Jika pihak rekanan semula memasang barikade agar konstruksi jalan rigid beton di Bajomulyo, Kecamatan Juwana, tidak dilewati kendaraan bermuatan berat. Akan tetapi, akhirnya barikade berupa material beskos yang terpasang pun disingkirkan, karena dipastikan ada kendaraan roda empat pembawa muatan ikan yang hendak keluar maupun masuk di sekitar lokasi itu.

Tepatnya, sekitar 35 meter sisi selatan ujung pertigaan menuju jalan dan jembatan ke kawasan Pulau Seprapat, tapi rekanan pun tidak kehilangan cara. Yaitu, memasukkan material jenis beskos ke sisi tepi kiri dan kanan pinggir ruas jalan tersebut, tapi untuk sementara memang sekadar ditumpuk lebih dahulu karena kekuatan rigid beton belum bisa dilewati alat berat, minimal ekskavator kecil.

Langkah itu dibenarkan oleh pengawas lapangan dari Bidang Binamarga Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Pati, Samijan. ”Apalagi, saat ini umur rigid beton mulai dari ujung pertigaan jalan dan jembatan menuju Pulau Seprapat ke selatan hingga pertigaan Karangmangu, sampai saat ini saja belum genap dua pekan,”ujarnya.

Dengan demikian, lanjutnya, untuk menunggu agar umur beton sudah mencapai 28 hari, maka setelah Jumat (27/11) nanti masih harus menunggu lagi selama 13 hari, baru umur beton dinyatakan cukup. Jika hal tersebut sudah mencapai cukup maksimal, akses dan ruas jalan tersebut tentu akan dibuka untuk umum, tapi juga dengan syarat.

Maksudnya, untuk pelaksanaan pekerjaan yang lain di lingkungan kawasan tersebut juga sudah tuntas, di mana saat ini yang masih harus di maksimalkan adalah penataan bahu jalan. Hal itu harus menggunakan material tanah uruk pada lapisan bawah, dan di atasnya harus menggunakan material beskos,

Sedangkan untuk mendapatkan konstruksi bahu jalan yang benar-benar maksmal, tentu harus dilakukan pemadatan. ”Saat berlangsung pemadatan material untuk bahu jalan ini, maka sudah pasti tudak seluruh kendaraan yang hendak melintas lewat ruas jalan itu harus menundanya terlebih dahulu, karena jalan tersebut dibangun tentu disediakan sebagai fasilitas umum, tapi harus sedikit bersabar.,”tandasnya. 

Previous post Pengetatan Masuk Kawasan Pulau Seprapat Terus Dimaksimalkan
Next post Ketika Hama Tikus Menyerang di Tengah Musim Tanam

Tinggalkan Balasan

Social profiles