DPRD Jepara Soroti Pengelolaan Museum yang Tak Maksimal

SAMIN-NEWS.com, JEPARA – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupetan Jepara belum lama ini menyoroti pengelolaan museum yang tidak maksimal. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua DPRD Jepara Haizul Ma’arif saat membacakan sejumlah catatan atas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Bupati Jepara Tahun 2020, Senin (3/5/2021).

Menurutnya hal tersebut tergambar dengan jelas dari minimnya koleksi benda bersejarah, artefak, dan bukti sejarah. Atas persoalan ini, DPRD Kabupaten Jepara merekomendasikan perlunya peningkatan profesinalisme pengelolaan atas barang-barang tersebut.

“Perlu peningkatan pengelolaan terhadap manuskrip, dokumen, atau literasi bersejarah dengan baik,” tuturnya.

Selain catatan mengenai pengelolaan museum dan sejumlah barang bersejarah, dalam rapat paripurna persetujuan LKPj Bupati Jepara Tahun 2020 tersebut, terdapat setidaknya 87 catatan yang diberikan legislatif.

Dari jumlah tersebut, 81 di antaranya disertai rekomendasi. Seluruh catatan dan rekomendasi dihimpun dari hasil pembahasan empat panitia khusus (pansus) yang sebelumnya membahas LKPj Bupati.

Previous post Kapal Terbakar di Tempat Tambat Kapal
Next post Peternakan Sapi Melimpah, Bupati Blora Terus Matangkan Grand Design

Tinggalkan Balasan

Social profiles