Pengguna Jalan Jakenan-Jaken Mulai Sedikit Nyaman

SAMIN-NEWS.com, PATI – Kendati dalam paket pelaksanaan peningkatan ruas jalan Jakenan-Jaken, hanya masuk dalam bagian pemaksimalan, tapi hal itu sudah membuat para pengguna jalan sedikit nyaman. Sebab, akses ruas jalan yang semula banyak lubang sekarang sudah selesai dilakukan penambalan (patching) oleh rekanan pemenang tender tersebut, PT Larisa Jaya Konstruksi.

Sedangkan paket peningkiatan ruas jalan yang sama, dibagi menjadi dua segmen, masing-masing segen I mulai dari perempatan Sleko hingga depan Kantor Kecamatan, panjangnya mencapai 935 meter. Sedangkan segmen II, mulai dari pertigaan menuju Desa Plosojenar, Kecamatan Jakenan ke timur hingga Balingtan, di Desa Sidomukti, Kecamatan Jaken, sepanjang 2.890 meter.

Adapun yang menjadi segmen pemaksimalan atau segmen III, papar pengawas lapangan dari Bidang Binamarga Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Pati, Samijan ST, mulai dari Balingtan ke timur hingga lepas Desa Tegalarum, Kecamatan Jaken. ”Pada akses ruas pemaksimalan ini, tidak diikuti dengan pelebaran badan jalan seperti segmen I dan II,” ujarnya.

Lanjutan pekerjaan untuk Asphalt Concret (AC) Binder Course pada sambungan lebar jalan Jakenan-Jaken segmen II.

Dengan demikian, lanjutnya, setelah penambalan pada ruas pemaksimalan karena alokasi anggarannya adalah berasal dari sepuluh persen nilai kontrak, hal itu dimanfaatkan untuk keperluan tersebut. Sedangkan tahap pekerjaannya diudahului dengan penambalan, mengingat sekarang ruas jalan itu tiap hari bertambah padat.

Masalahnya, sekitar sepekan lagi sudah Lebaran sehingga warga yang melintas di ruas jalan ini tidak terlalu banyak menghindari lubang . Karena itu, lubang-lubang yang sebelumnya ada sekarang sudah ditutup, sehingga meskipun pengguna jalan belum merasa nyaman tapi aman dan terhindar dari banyaknya lubang.

Apalagi di ruas jalan segmen II Jakenan-Jaken, untuk pelebarannya di satu sisi (utara) sudah dilapisi AC-Binder, sehingga sudah ada penambahan lebar rata-rata 75 cm. ”Akan tetapai pelebaran yang susui kanan (selatan) dari arah Jakenan belum bisa digunakan,” imbuhnya.

Previous post Ledakan Kasus Covid-19 Hantui Perayaan Idul Fitri
Next post Jembatan Kembar di Jalur Juwana-Tayu Mulai Dibuka

Tinggalkan Balasan

Social profiles