Bupati Ajak Forum Kepala Sekolah Dukung Program Satu Desa Dua Sarjana

SAMIN-NEWS.com, BLORA – Angka kemiskinan di Kabupaten Blora yang masih relatif tinggi nampaknya membuat Bupati Arief Rohman begitu getol merumuskan banyak hal terkait pembangunan Sumber Daya Masyarakat (SDM). Yang terbaru, kini giliran para Kepala SMA-SMK yang tergabung dalam forum Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) diajak untuk diskusi.

Bertempat di Ruang Rapat Bupati, Jumat (4/6/2021) lalu, diskusi yang juga dihadiri oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah wilayah Blora-Grobogan, Sugiyanto tersebut berlangsung dengan lancer dan membahas berbagai isu pembangunan SDM di Kabupaten Blora.

Pada kesempatan tersebut, Arief mengungkapkan keinginannya terkait program “Satu Desa Dua Sarjana”.

“Kami mohon didukung dan dikawal untuk menyukseskan program Satu Desa Dua Sarjana. Mohon kerjasamanya dalam meningkatkan kualitas pendidikan di menengah atas dan kejuruan, sehingga generasi kita siap melanjutkan ke pendidikan tinggi,” pintanya.

Ia juga mengaku terkait program “Satu Desa Dua Sarjana” tersebut pihaknya juga telah melakukan kerjasama dengan beberapa perguruan tinggi.

“Khusus untuk SMK, kita juga ingin ada kerjasama dengan PPSDM Migas Cepu. Harapannya lulusan SMK kita nantinya bisa mengikuti diklat disana. Sehingga ketika sudah punya sertifikat migas, peluang kerjanya akan lebih besar. Semoga ini bisa kita kerjasamakan,” tandasnya.

Previous post Mengawali Pekan Kedua Juni, Sehari Semalam Empat Jenazah Dimakamkan Standar Protokol Covid-19
Next post Puskesmas Winong II Juga Menutup Sementara Layanannya untuk Warga

Tinggalkan Balasan

Social profiles