Kampung Literasi Karangsari Gelar Sayembara Esai

SAMIN-NEWS.com, PATI – Satu di antara sekian rangkaian kegiatan Kampung Literasi (KL) Karangsari Tahun 2021 adalah lomba karya tulis yang bertajuk “Sayembara Esai”. Lomba ini diperuntukkan bagi masyarakat umum yang berdomisili beralamat di Jawa Tengah.

Ketua Kegiatan Kampung Literasi Karangsari, M. Syihabuddin mengatakan Sayembara Esai dibuka untuk umum yang mengambil tema penulisan terkait Pendidikan Nonformal serta subtema Taman Bacaan Masyarakat Berdayakan Literasi.

“Lomba Sayembara Esai peserta tidak dipungut biaya pendaftaran. Naskah tulis bisa dikirimkan mulai tanggal 16 Agustus s/d 15 September 2021,” kata Syihab.

Selanjutnya, kata dia selama masa pengumpulan naskah kemudian berikutnya tahap penjurian tanggal 16 hingga 19 September. Dan sehari berikutnya tanggal 20 September tahap pengumuman pemenang oleh panitia kegiatan.

Peserta Sayembara Esai berkesempatan memperoleh jutaan rupiah dalam bentuk vocer juga sertifikat. Selain itu bagi pemenang lomba karya tulis ini, naskahnya akan diterbitkan bagian dari buletin.

Bagi peserta yang hendak ikut berpartisipasi bisa mengirimkan karyanya melalui email @kampungliterasikarangsari.gmail.com. Panitia juga memfasilitasi narahubung untuk keperluan informasi lebih lanjut bisa menghubungi ke nomor 08976355622 a/n Agnes.

Previous post KPPN Wilayah Pati Dorong Pemda Serap DAK Fisik Tahun 2021 Optimal
Next post Data Kasus Covid-19 antara Daerah dan Pusat Tak Sinkron

Tinggalkan Balasan

Social profiles