Lazismu Bersama IKM Pati Santuni Anak Yatim

Lazismu Pati bersama Ikatan Keluarga Minangkabau Pati menggelar santunan kepada anak yatim di Masjid Moch Dahlan, Kamis (21/4/2022)

SAMIN-NEWS.com, PATI – Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sedekah Muhammadiyah (Lazismu) Kabupaten Pati bersama dengan Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM) Pati menggelar santunan bagi anak yatim di Masjid Moch Dahlan Pati, Kamis (21/4/2022).

Kegiatan santunan yang dihadiri Bupati Pati, Haryanto dilaksanakan mulai pukul 15.00 wib sampai dengan selesai itu dalam rangka berbagi kasih berkah Ramadhan. Kegiatan kali ini mengusung tema Dengan Semangat Ramadhan Kita Bina Ukhuwah Islamiyah Bersama Ikatan Keluarga Minangkabau Pati & Lazismu Pati.

Sebanyak 71 anak yatim diberi santunan Lazismu bersama IKM tersebut. Ini dilakukan guna menjalin Ukhuwah Islamiyah (saudara se-Islam) dan berbagi di bulan Ramadhan.

Ketua IKM Pati, Harisman, mengatakan bahwa IKM merupakan organisasi Minang tingkat nasional dimana setiap daerah selalu ada IKM sesuai nama kota. Santunan ini, sudah terlaksana dua kali di Kabupaten Pati di bulan Ramadhan yang bekerja sama dengan Lazismu Pati.

“Kegiatan sosial ini merupakan agenda menyisihkan sebagian harta untuk anak anak yatim yang membutuhkan,” ujar Harisman.

Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Pati, Asnawi menyebut usia Lazismu Pati baru berusia 4 tahun tetapi telah mendapat akreditasi WTP (Wajar Tanpa Pengecualian). Dan hingga Bulan Ramadhan ini, Lazismu telah menghimpun dana sebanyak Rp700 juta.

“Telah memiliki target penghimpunan di bulan Ramadhan 1443 yang tinggi di Kabupaten Pati yaitu Rp700 juta yang semoga bisa bermanfaat untuk masyarakat yang membutuhkan di Kabupaten Pati,” ujarnya.

Dalam kesempatan, Bupati Pati, Haryanto menyambut baik kegiatan ini. Karena, menurutnya masih banyak di luar sana yang kurang memperhatikan anak yatim. Meskipun IKM dari luar daerah Pati, namun tetap peduli kepada anak yatim di Kabupaten Pati.

Setelah acara santunan kepada anak yatim selesai, kegiatan dilanjutkan Tausyiyah oleh Bp. Ahmad Syarif, S.Th.I,. Kemudian ditutup dengan berbuka bersama.

Previous post Kapal Penangkap Ikan yang Terus Berdatangan Harus Berjubel untuk Bisa Tambat
Next post Kemenag Pati belum Bisa Pastikan Kouta Jemaah Haji

Tinggalkan Balasan

Social profiles