Bogang Kudus Hadiri Kopdar Bersama Relawan Ganjar se-Indonesia

Foto: Para Relawan Ganjar Pranowo berfoto bersama di Joglo Mbah Wiryo Jalan Merbabu No 25 Boyolali Jawa Tengah

SAMIN-NEWS.com, KUDUS – Bolone Ganjar Gayeng (Bogang) Kabupaten Kudus menghadiri kopdar yang ketiga bertempat di Joglo Mbah Wiryo Jalan Merbabu No 25 Boyolali bersama relawan Ganjar Pranowo se-Indonesia.

Ketua Bogang Kudus Anton selaku panitia kopdar Indonesia Maju se-Nusantara menyampaikan, kegiatan yang digelar di Kabupaten Boyolali tersebut dihadiri oleh para Relawan Ganjar di berbagai daerah.

“Yang ikut ini, Bala Ganjar Bersatu (BGB), Bolone Ganjar Gayeng (Bogang) Kudus, Dukung Ganjar Pranowo (DGP), Ganjaris, Formassi, Madiun Pasti Ganjar (Mapag), dan Pro Notonegoro (Progo),” ucapnya.

Ada juga Relawan Ganjar Mania (RGM), Relawan Indonesia Sejahtera (Ris), Sobat Jarwo, Sogan, Sahabat Ganjar Bersatu (SGB) dan Sogantara Maju Jaya. Hadir juga, Dr Tarto Sentono selaku tokoh nasionalis.

“Selain itu ada Habib Ali Mahdi dari Kota Malang tokoh perjuangan nasional yang turut hadir dan FX Rudianto Eks Walkot Solo yang hadir melalui via zoom,” ucapnya.

Dalam sambutannya, dikatakan Anton bahwasanya, gelaran kali ini bukan hanya sekedar silahturahmi, melainkan bisa guyub, kompak dan membawa ilmu yang bisa diserap dalam kopdar tersebut.

“Mengingat kedua tokoh nasionalis bisa berpartisipasi dalam kegiatan kali ini. Kopdar ini mengusung tema ‘Jika Partai Tidak Merekom Ganjar Pranowo Kemana Relawan Ini Berlabuh’,” kata dia.

Dia mengatakan, bahwa jadi relawan harus memiliki kesabaran revolusioner dalam menunggu rekomendasi turun. Untuk itu Anton menghimbau tetap harus bergerak totalitas tanpa batas.

Ia berharap, untuk Relawan Ganjar atau pendukungnya bisa menjaga kesolidan, bergerak kedepan, dan menjaga kekompakan satu sama lain. Mengingat, semua memiliki tujuan yang sama.

FX Rudianto Eks Walkot Solo melalui via zoom juga menyampaikan pesan kepada para Relawan Ganjar yang hadir di kopdar untuk tidak berandai-andai dan jangan pesimis. Melainkan harus optimis.

“Semoga para relawan ini terus berjalan agar Ganjar Pranowo dapat diberikan kepercayaan memimpin Indonesia di 2024,” katanya melalui via Zoom.

Perlu diketahui, pada akhir acara semua Relawan Ganjar bersepakat mengeluarkan tiga pernyataan sikap, yakni menolak tegas politik identitas, menolak tegas diskriminasi dan Intoleransi, serta menolak tegas ideologi asing.

Foto: Salah satu pengunjung saat sedang menggunakan transaksi QRIS Previous post Pesatnya Perkembangan QRIS, Jangkau Seluruh Pelosok Kabupaten Kudus
Next post Pj Bupati Pati Targetkan Cairkan Bantuan Keuangan Sarpras Perdesaan Sebelum Bulan Puasa

Tinggalkan Balasan

Social profiles