SAMIN-NEWS.com, KUDUS – Dalam menghadapi Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kudus optimis meraih target empat kursi di DPRD Kudus. Adapun berbagai upaya yang dilakukan untuk meraihnya.
Terkait hal itu, Ketua DPD PSI Kudus Aris Susanto menyampaikan, saat ini pihaknya sedang melakukan proses penjaringan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) di PSI Kudus yang juga mengikuti instruksi aturan yang ada di DPP.
“Proses penjaringan tersebut tentu secara offline atau online. Dan juga untuk penjaringannya di share ke sosmed masing-masing personel di akun Instagram,” ungkapnya kepada Samin News.
Lebih lanjut, saat ditanya Bacaleg yang disiapkan untuk 2024, dia menjawab bahwa akan memenuhi caleg perempuan sebanyak 16 bacaleg di dapil yang berbeda.
“Insyaallah 45 bacaleg sesuai dengan kebutuhan di gedung legislatif terpenuhi. Sementara untuk caleg perempuan yakni 4 kali 4, sebanyak 16 bacaleg yang dipersiapkan,” ujarnya, Kamis (11/5/2023).
Sedangkan untuk DPD PSI sendiri rencananya di tanggal (14/5) akan mendaftar di KPU Kudus. Sebab, pihaknya juga harus menyeleksi kekurangan administrasi atau berkas yang kurang lengkap.
“Hal itu agar untuk memadukan waktu di jajarannya, dan juga mempersiapkan segala berkas. Selain itu kami juga punya kesibukan lainnya diluar partai,” jelasnya.
Ia melanjutkan, untuk target sendiri pihaknya juga akan mencanangkan empat kursi DPRD Kudus.
“Target 4 itu kita targetkan masing-masing satu dapil. Kami sangat optimis dalam meraihnya sebab hidup itu harus bermimpi. Kalau gak bermimpi kita gausah menjadi petarung,” tuturnya.
Hal itu tentu juga harus ada upaya dalam mencapainya. Pihaknya juga mempunyai cara tersendiri disetiap dapil di Kudus. Sebab, kultur disetiap dapil berbeda jadi bacaleg yang ditempatkan mempunyai kualifikasi sendiri.
“Contoh dapil Jati. Kita memiliki potensi yang bisa dikatakan hampir dapil ini mengenal PSI semua yang maju melalui psi Kita anggap semua potensial,”
Kemudian untuk mendongkrak suara dari DPD PSI Kudus, pihaknya berusaha terus bergerak dalam mempublikasikan partai yang didominasi anak muda atau generasi milenial itu dan juga membaur kepada masyarakat.
“Kita juga akan membuka pelatihan kerja untuk teman-teman yang ingin membangun UMKM. Jadi tidak perlu ke lembaga khusus tidak perlu mengikuti pelatihan. Karena anggota kami rata-rata pengusaha,” tukasnya.
Dia menyebut, untuk saat ini anak muda di PSI sebanyak 60 persen yang berumur mulai dari 21-30 tahun. Selain itu untuk anggota PSI di Kudus saat ini sebanyak 900 orang yang resmi terdaftar dan ber KTA.