Pria Asal Gubug Grobogan Tersengat Listrik Saat Hendak Memasang Besi Bangunan

Lokasi kejadian korban tersengat listrik di lantai 2

SAMIN-NEWS.com, GROBOGAN – Seorang pria bernama Eko Budi Utomo (25) tersengat listrik pada Sabtu (15/7/2023) saat bekerja.

Eko(25) merupakan warga Dusun Gajahmati Rt04/Rw08, Desa Jumo, Kecamatan Kedungjati Grobogan.

Awalnya, korban sedang bekerja di rumah Sugiyanto yang beralamatkan Jalan Bhayangkara RT 02/ RW 07 , Desa Gubug, Kecamatan Gubug, Grobogan sebagai kuli bangunan.

Kejadian tersebut terjadi pada pukul 07.45 WIB.

Saat itu Eko sedang membangun rumah lantai 2 dengan memasang besi untuk kemudian dilakukan pengecoran.

Kapolsek Gubug AKP Pudji Hari Sugiharto, S.G. menerangkan bahwa korban hendak beralih posisi dengan berdiri, namun kepala korban menyentuh kabel listrik di atasnya.

“Ya sedang merangkai besi, lalu korban ingin beralih posisi. Kepalanya menyentuh kabel listrik. Korban langsung terpental dan jatuh ke lantai,” jelas Kapolsek Gubug.

Kemudian teman korban dibantu warga segera menolong, lalu korban dibawa ke RSU PKU Muhammadiyah Gubug.

Korban berhasil selamat, namun mengalami sejumlah luka bakar.

Saat ini korban masih menjalani rawat inap di RSU PKU Muhammadiyah Gubug.(RR/RD)

Partai Ummat Grobogan Menyerahkan Berkas Perbaikan Pencalonan ke KPU Grobogan Previous post Bakal Caleg Partai Ummat di Grobogan Berkurang Drastis
Kondisi terkini lokasi pabrik garam di Raci, Batangan, Pati Next post Pabrik Garam Ditarget 2020 Operasi, Dicek 2023 Bangunan masih Mangkrak

Tinggalkan Balasan

Social profiles