Menikmati Suasana Kampung Batik Kauman yang Eksotis

SAMIN-NEWS.com, Solo merupakan sebuah kota di Jawa Tengah yang dikenal karena kekayaan seni budayanya, khususnya dalam bidang kerajinan batik. Salah satu tujuan wisata seni budaya yang wajib dikunjungi di Solo adalah Kampung Batik Kauman, yang terletak di Jalan Trisula III No.1, Kauman, Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Surakarta.

Awalnya, Kampung Batik Kauman merupakan tempat tinggal bagi abdi dalem Keraton Kasunanan Surakarta yang memelihara tradisi batik pada masa pemerintahan Raja Pakubuwono III saat membangun Masjid Agung Solo antara tahun 1763 hingga 1788. Pada tahun 2006, Kauman diubah menjadi kampung batik. Inilah alasan mengapa Kampung Batik Kauman dianggap sebagai pusat batik tertua dan pusat penyebaran agama Islam di Kota Solo.

Batik yang dijual di Kauman sangat dipengaruhi oleh aturan Keraton, sehingga pola Batik Kauman lebih mencerminkan yang digunakan di Keraton Kasunanan. Oleh karena itu, pengunjung akan kesulitan menemukan motif batik khas dari luar Jawa, seperti yang berasal dari Kalimantan, Madura, dan tempat lainnya.

Kampung Batik Kauman bukan hanya sebagai tempat untuk membeli oleh-oleh batik khas Solo, tetapi juga sebagai pusat pembelajaran dan praktik membatik. Di kampung ini, para pengunjung dapat memperdalam pengetahuan tentang teknik membatik dan mencoba membuat kain batik mereka sendiri. Selain itu, Kampung Batik Kauman juga menghadirkan beragam acara dan kegiatan menarik, termasuk lomba membatik, pertunjukan mode batik, dan berbagai pertunjukan seni budaya lainnya.

Salah satu wisatawan yang berkunjung ke Kampung Batik Kauman, Pamudya, mengatakan jika awalnya ia tidak sengaja mampir ke kampung batik ini. Namun setelah berkeliling, dirinya mengaku takjub dengan suasana Kampung Batik Kauman.

“Datang kesini tidak sengaja, tapi tadi dapat rekomendasi dari warga sekitar Keraton kalau sekitar sini ada kampung batik yang terkenal. Saya kagum dengan suasana kampung batik ini, warganya juga ramah dan tempatnya unik” imbuhnya, Selasa (5/9/2023).

Selain itu, di Kampung Batik Kauman, terdapat beragam galeri batik yang menawarkan produk-produk batik khas Solo, seperti kain batik tulis, batik cap, dan batik printing. Selain itu, pengunjung juga dapat membeli berbagai souvenir batik lainnya seperti dompet, tas, pakaian, dan aksesoris batik yang cocok sebagai oleh-oleh untuk keluarga dan teman.

Tidak hanya itu, para pengunjung dapat menikmati atmosfer yang khas dengan rumah-rumah bergaya Jawa klasik dan pepohonan besar yang memberikan udara yang segar. Selain itu, terdapat beberapa warung dan kedai makanan yang menyajikan hidangan khas Solo seperti nasi liwet, soto, gudeg, dan banyak lagi.

Kampung Batik Kauman menghadirkan pengalaman wisata yang terjangkau dengan buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 18.00 WIB. Harga tiket masuk Kampung Batik Kauman ini hanya Rp. 5.000 per orang, sehingga para pengunjung bisa menikmati liburan yang menyenangkan tanpa perlu merogoh kocek terlalu dalam.

Penulis : Rizky Kusumo Adi
Jurusan : Sastra Indonesia FIB UNS
Status : Mahasiswa Magang

Previous post Atasi Kekeringan, KAI Daop 4 Semarang Salurkan Bantuan 53 Tangki Air Bersih ke 3 Kecamatan di Grobogan
Next post Menikmati Gurihnya Gudeg Bu Kasno Margoyudan

Tinggalkan Balasan

Social profiles