SAMIN-NEWS.com, PATI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) telah melaksanakan sub pekan imunisasi nasional (PIN) polio putaran kedua. Sasarannya yaitu sebanyak 128 ribu anak.
Hal itu disampaikan Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) pada Dinkes, Joko Leksono Widodo. Pada putaran kedua ini, pihaknya mengaku pemberian vaksin polio tidak ada persoalan.
“Harusnya mencapai 100 persen, karena yang pertama itu mencapai 106 persen. Insyaallah tidak ada kendala,” kata Joko.
Program sub pin polio pun disambut dengan baik oleh para orang tua yang mengizinkan anaknya diberi tetes vaksin.
Dirinya menyebut, kalaupun terdapat kendala biasanya ibunya menolak, namun untuk yang kedua ini tidak ada. Atau kendala lain saat jadwal, kondisi anak sedang panas sehingga terpaksa tidak divaksin.
“Kemudian kadang mereka tanya apakah vaksinnya itu mengandung babi atau enggak. Kemudian kita juga masuk ke orang Samin, tidak ada persoalan di sana karena kita berikan edukasi,” jelasnya.
Joko mengatakan sasaran pemberian vaksin polio yaitu anak mulai umur 0 hari sampai dengan 6 tahun 11 bulan. Adapun jadwal pemberian vaksin polio di Kabupaten Pati dimulai 19 sampai 25 Februari 2024.
Lebih lanjut, putaran pertama dan kedua jumlahnya sama. Ia berharap mampu mencapai sampai 106 persen kalau pun bisa bahkan di atasnya. Akan tetapi, untuk saat ini jumlah itu masih terus dilakukan penghitungan.
“Sampai 25 Februari kemarin manual sebanyak 122.003 anak. ini masih sweeping. Dan hari ini (26/2) pukul 13.54 WIB capaiannya yaitu 123.629 anak,” pungkasnya.