SAMIN-NEWS.com, PATI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Pati memastikan memperoleh 6 kursi DPRD Pati pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024. Hal itu berdasarkan data rekapitulasi suara di masing-masing kecamatan yang selesai pada Sabtu (24/2).
Diketahui pada Pemilu tahun 2019 sebelumnya, PPP hanya mempunyai 5 kursi di DPRD. Dan Pemilu 2024 ini PPP mampu membuktikan mewujudkan target yang telah direncanakan, yakni menambah kursi dewan.
“Alhamdulillah dari hasil rekapitulasi yang selesai Sabtu kemarin, PPP Pati mampu meraih 6 kursi. Kita buktikan dan kita bisa menang,” kata Ketua Fraksi PPP Suwito.
Keenam orang yang bakal menduduki anggota dewan itu 3 di antaranya adalah sosok petahana yang wajahnya sudah tidak asing lagi bagi masyarakat, yaitu Muslihan dari Dapil III, Darbi Dapil IV, dan Suwito Dapil V.
Sementara 3 pendatang baru itu adalah Muhammad Dyan Aulia Burhanuddin atau Burhan. Ia merupakan anak dari Suwito. Tetapi maju dari Dapil I yang meliputi Kecamatan Pati, Margorejo, Gembong dan Tlogowungu.
Kemudian, Muhammad Yasin Shodiq dari Dapil II, dan Siti Mastikah dari Dapil V.
Sementara Burhan menambahkan, ia mengaku bersyukur atas doa orang tuanya dan dukungan masyarakat yang telah diberikan. Ia akan menggunakan amanat ini sebaik-baiknya.
Burhan mengatakan setelah dirinya dilantik secara resmi menjadi seorang wakil rakyat, dirinya akan memperjuangkan nasib kesejahteraan masyarakat.
“Jangan sampai tebang pilih membantu orang lain. Program yang kami usung nanti kesejahteraan masyarakat kami utamakan. Seperti kegiatan bantuan sosial, rumah tidak layak huni, program kesehatan, pendidikan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam mengentaskan kemiskinan,” katanya.