4 Rumah di Winong Terbakar Hebat, Kandang dan Kambing Ikut Terpanggang

SAMIN-NEWS.com, PATI – Api membakar empat rumah milik warga Desa Godo, Kecamatan Winong, Kabupaten Pati, Kamis (9/5/2024) pada pukul 18.05 WIB. Kebakaran itu dipicu api bediang yang berasal dari kandang.

Membakar bediang dimaksudkan untuk melindungi hewan ternak dari nyamuk dan lalat. Namun nahas justru api membakar kandang dan ternak, serta merembet ke rumah warga.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Pati, Sugiono mengatakan api itu berasal dari api bediang yang dinyalakan oleh Suhari (65) di kandangnya.

“Penyebab kebakaran mulanya Suhari membakar bediang yang kemudian mengakibatkan api itu merambat dan membakar rumah Suhari dan menjalar ke rumah korban yang lain,” ujar Sugiyono.

Dia menjelaskan selain Suhari, ketiga korban lainnya yaitu Musthofa (32), Sugih (60) dan Lasri (85). Atas peristiwa itu, pihaknya menyatakan kerugian akibat kebakaran ditaksir hingga mencapai Rp 700 juta.

Lebih lanjut, pihaknya menerjunkan 2 mobil pemadam kebakaran (Damkar) ke lokasi. Besarnya api yang membara itu dengan bantuan berbagai pihak serta masyarakat, kemudian api dapat dijinakkan hingga 2 jam setelahya.

2 mobil Damkar mendatangi lokasi untuk memadamkan api. Lalu dapat dukungan suplai air dari BPBD 1 unit, PMI Pati 3 unit dan PT. Garudafood ikut membantu dengan mengirim mobil damkar 1 unit,” terang Sugiyono.

Previous post Puskesmas Keliling di Kabupaten Grobogan Gunakan Ambulans Motor
Next post Mendaftarkan Diri Calon Bupati ke Demokrat, Suryanto: Kita Pilih Jumat Hari yang Sakral

Tinggalkan Balasan

Social profiles