SAMIN-NEWS.com, PATI – Calon jemaah haji asal Kabupaten Pati hari ini mulai dilepas. Pemberangkatan jemaah haji asal Pati terbagi lima kloter. Adapun Jumat (31/5) hari ini jadwalnya dua kloter diberangkatkan dari Halaman Kantor Pemkab Pati.
Kelima kloter jemaah haji ini terdiri dari SOC-76, SOC-77, SOC-78, SOC-79 dan SOC-80. Dua kloter yang diberangkatkan adalah SOC 76 pada pukul 09.30 WIB dan SOC 77 pukul 14.30 WIB.
Berikutnya kloter 78 berangkat pada pukul 00.30 dini hari dan kloter 79 jadwalnya yaitu berangkat pada pukul 10.30 WIB, Sabtu (1/6). Kemudian jika tak ada perubahan kloter terakhir 80 akan diberangkatkan pada pukul 00.30 WIB Minggu (2/6).
1.613 calon jemaah haji asal Kabupaten Pati ini jauh-jauh hari telah dipersiapkan secara matang sebelum keberangkatan. Mulai dokumen fisik, manasik, hingga cek kesehatan.
“Kementrian Agama Pati sudah mempersiapkan semua persyaratan yang menjadi kebutuhan. Seperti untuk dokumennya sudah semua. Kemudian untuk manasik juga tak ada masalah,” kata Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pati, Ahmad Syaikhu.
Dia merinci kloter 76 terdiri dari 6 bus, kloter 77 ada 9 bus, kloter 78 terdiri dari 9 bus, kloter 79 terdiri dari 9 bus dan kloter 80 juga 9 bus. Sehingga total semuanya yakni sebanyak 42 bus yang akan digunakan untuk mengantar calon jemaah.
Sebelum berangkat ke tanah suci Makkah, para calon jemaah ini akan diantar ke Asrama Haji Donohudan di Kabupaten Boyolali.
Dirinya mengimbau bagi jemaah haji ini untuk menjaga kesehatan baik selama mulai perjalanan, di tanah suci Makkah hingga nanti sampai pulang lagi tiba di kediaman masing-masing. Mereka pun diminta untuk istirahat dengan cukup.
“Kami imbau untuk jemaah yang jelas kami minta untuk menjaga kesehatannya. Karena memang jemaah haji itu 70 persen adalah fisik. Maka hal ini harus dipersiapkan,” tambah dia.