Dewan-Pemkab Pati Tandatangani KUA PPAS APBD 2025

SAMIN-NEWS.com, PATI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati menandatangani nota kesepakatan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA PPAS) tahun 2025. Dokumen itu nantinya sebagai pedoman dalam penyusunan APBD.

Penandatanganan tersebut dilakukan oleh Pj Bupati Pati dan pimpinan DPRD yang digelar dalam rapat paripurna DPRD Pati dan Pemkab Pati bersama jajaran OPD pada Selasa (30/7/2024).

“Tadi berjalan dengan lancar, pada intinya temen-temen DPRD menyetujui KUA PPAS Kabupaten Pati tahun anggaran 2025,” kata Ketua DPRD Pati, Ali Badrudin seusai memimpin rapat kepada wartawan.

Ia mengungkapkan nilai KUA PPAS tahun 2025 sebesar kurang lebih Rp 2,6 triliun. Anggaran tersebut digunakan untuk berbagai macam pembiayaan daerah. Seperti membayar gaji pegawai.

“Untuk kesehatan, untuk pendidikan dan kebijakan semuanya. Termasuk DAK dari pusat juga masuk situ,” jelas Ali.

Menurutnya, ini nanti bisa jadi berubah. Lantaran saat ini baru bentuk kesepakatan KUA PPAS. Setelah ini diproses menjadi rancangan APBD.

Sebagai informasi, ada dua agenda dalam rapat paripurna kali ini. Selain penandatanganan KUA PPAS APBD 2025, rapat tersebut juga membahas rancangan perubahan APBD 2024.

Sementara untuk rancangan KUPA dan rancangan PPAS perubahan APBD tahun 2024 masih ada tahapan-tahapan selanjutnya. Nanti masih dibahas di Banggar kemudian dikonsultasikan ke masing-masing komisi. Setelah itu baru persetujuan bersama.

About Post Author

Saiful Anwar

Wartawan Samin News
Previous post Pembangunan Musala akan Dimulai Agustus
Next post Tawuran Antar Geng Remaja di Pati 1 Tewas Terkena Sabetan Senjata Tajam
Social profiles