Ali Dorong Pemkab Pati Naikkan PAD Tembus Rp 500 M

SAMIN-NEWS.com, PATI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati mendorong kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) di tahun 2025 kedepan.

Ketua DPRD Pati Ali Badruddin, menyatakan PAD Pati pada tahun ini Rp 434 miliar. Ia berharap PAD Kabupaten Pati pada tahun 2025 mencapai Rp 500 miliar.

“Dengan potensi yang ada, maka PAD tahun depan bisa ditingkatkan. Di mana tahun ini Rp 435 miliar dan mudah-mudahan tahun depan ada kenaikan hingga 500 miliar,” ungkapnya.

Ia menegaskan hal ini tentunya bisa terwujud harus dibarengi dengan manajemen dan tata kelola pemerintahan yang baik. Sehingga sumber-sumber yang ada dapat dimanfaatkan dengan maksimal.

“Tentunya diikuti tata kelola yang baik yang mana dapat memanfaatkan APBD dengan baik dan mampu menggali sumber-sumber atau potensi yang ada di Pati ini,” paparnya.

Sehingga atas rencana tersebut, pihaknya mengaku bakal berkomunikasi kepada pihak-pihak terkait guna meningkatkan potensi sumber pendapatan yang dimiliki oleh daerah.

Termasuk dirinya juga akan berkomunikasi dengan Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) terkait dinas mana saja yang seharusnya perlu ditingkatkan.

“Dengan adanya rancangan yang baik tentunya kami berharap pendapatan juga harus ditingkatkan lagi agar membawa kemaslakhatan bagi masyarakat Kabupaten Pati khususnya,” pungkasnya.

About Post Author

Saiful Anwar

Wartawan Samin News
Previous post Hari Jadi Pati, Ketua DPRD Harap Masyarakat Semakin Makmur
Next post Tunjang Produksi Garam, DPRD Pati Minta Infrastruktur Ditingkatkan
Social profiles