Inilah para tokoh dan pemimpin masyarakat di Kabupaten Pati sebagai penyambung kebersamaan dalam bingkai ”Kue budaya” Imlek menjelang perayaan penyambutan Tahun Baru Imlek 2570, Senin (4/2) besok malam di Kelenteng Hok Tik Bio Pati. Di antaranya ada anggota DPR RI asal Pati, Firman Soebagiyo.(Foto:SN/aed)
Kalau yang satu ini adalah Ketua Uum Kelenteng se-Kabuaten Pati, Eddy Siswanto yang juga Koordinator Gusdurian Pati.(Foto:SN/aed)
Untuk tokoh yang satu ini, Ketua Komisi B DPRD Pati dari Fraksi PDIP, Sutarto Oenthersa.(Foto:SN/aed)
Berikut ini ada pula perempuan anggota Komisi D DPRD Pati Fraksi Partai Golkar, Endah Sri Wahyuningati.(Foto:SN/aed)
Sedangkan perempuan yang satu ini, anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah dari Fraksi Partai Demokrat, Kartina Sukawati juga asal Pati.(Foto:SN/aed)
Ikut membagikan ”kue budaya” imlek di Kelenteng Hok Tik Bio Pati dalam menyambut datangnya Tahun Baru Imlek 2570 yang ber-shio ”Babi Tanah” di Tahun 2019 Masehi ini, adalah para biarawi deari Gereja Katholik ST Yusuf Pati. Mereka juga menjadi bagian penyambung indahnya kebersamaan dalam bingkai budaya imlek.(Foto:SN/aed)