SAMIN-NEWS.com, PATI – Bank Jateng menyerahkan bantuan puluhan ribu masker kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati. Penyerahan dilaksanakan pada hari Senin (27/4/2020) di gedung DPRD Pati.
Bank Jateng yang merupakan bank pembangunan daerah khususnya di Jateng sahamnya dimiliki pada tiap-tiap Kabupaten dan kota seluruh Jawa Tengah. Jika ada bencana nasional, kami harus hadir membantu masyarakat yang terkena bencana itu, kata Pemimpin Bank Jateng cabang Pati, Senin (27/4/2020).
“Jika wabah virus corona ini bencana nasional, maka kami harus hadir untuk masyarakat. Kemarin dengan membantu sejumlah APD dan hari ini (27/4) dengan menyalurkan sepuluh ribu masker pada anggota DPRD kabupaten Pati,” jelasnya.
Dengan bantuan tersebut, pihaknya berharap agar supaya penyebaran mati rantai virus corona (Covid-19) bisa segera terputus. Adapun untuk yang terdampak, dimungkinkan sebagai barang pembantu yang guna demi meringankan beban yang dialami oleh masyarakat itu sendiri.
Ditempat yang sama, pimpinan DPRD Pati, Ali Badrudin menambahkan dari bantuan bank Jateng ini pihaknya mengaku sangat menyambut baik. Serta sudah merasa diperhatikan oleh bank Jateng. Karena, bantuan bukan hanya untuk eksekutif, namun di bidang legislatif seperti dirinya.
“jadi yang dibantu tak hanya di eksekutif. Kalau disana itu jelas dilindungi oleh apbd, bisa menggunakan dana apbd atas perintah dari pusat, ada perppu maupun anjuran dari menteri terkait. Beda dengan kita (DPRD), punya konstituen yang dekat pada masyarakat. Dan kalau membantu masker pada masyarakat menggunakan uang pribadi,” terang dia.
Masker yang dibagikan dari bank Jateng, masih kata dia, akan didistribusikan oleh tiap-tiap fraksi yang akan disalurkan langsung untuk masyarakat. Serta berharap dari bantuan ini bisa menjadi sebab terputusnya mata rantai penyebaran virus corona.