Sisakan Tujuh Hari Kalender Untuk Melihat Apa yang Masih Kurang

Akses ruas jalan dalam kawasan kolam tambat kapal dengan konstruksi rigid beton yang kini masih dikerjakan

SAMIN-NEWS.com, PATI – Jika hari ini Rabu (9/9) maka sisa hari kalender pelaksanaan pekerjaan pembangunan kolam tambat kapal tinggal 20 hari, dan Selasa (29/9) mendatang seluruh tahapan pekerjaan tersebut harus sudah berakhir. Bahkan, sesuai hitungan waktu yang masih akan dimanfaatkan adalah selama 14 hari mulai hari ini hingga Selasa (22/9).

Hal tersebut disampaikan Site Manajer rekanan pemenang tender proyek yang menelan biaya Rp 18.780.200.000 tersebut, Amin kepada Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dari Bidang Sumber Daya Air (SDA) Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Pati, H Darno. Sehingga, lanjut Amin, pihaknya akan menyisakan waktu khusus selama 7 hari kalender, untuk mencermati apa yang masih belum maksimal dari hasil pelaksanaan pekerjaan yang sudah selesai dilakukan.

Dengan demikian, sisa hari kalender tersebut juga akan dimanfaatkan semaksimal mungkin sebelum hasil pekerjaan tersebut diserahkan pada penyerahan tahap pertama. ”Selesai tahapan itu, kami harus mulai melaksanakan tugas dan kewajiban sebagaimana tertuang dalam kontrak, yaitu melakukan pemiliharaan sampai dilakukannya penyerahan tahap kedua,”ujarnya.

Melihat kondisi hasil pelaksanaan pekerjaan dengan target sisa waktu efektif yang tersedia selama lebih kurang 14 hari tersebut, lanjutnya, maka mulai hari ini sudah dilakukan pengecoran rigid beton untuk ruas sisi barat. Sebab, dengan lebar jalan mencapai 12 meter sepanjang 900 meter tersebut masing-masing terbagi dua yang dipisahkan oleh median jalan.

Akan tetapi, penggunaan material rigid beton hanya 270 meter atau panjang seluruhnya 540 meter sehingga selebihnya dengan pelapisan aspal biasa. Karena hari ini sudah melakukan pengecoroan, maka dalam pekan ini juga pekerjaan untuk rigid beton tersebut akan bisa dituntaskan sehingga sisa waktu tujuh hari kalender berikutya akan dimanfaatkan untuk penataan bahu jalan.

Khusus yang disebut terakhir panjangnya 450 meter x 2 sisi dengan lebar masing-masing 1,5 meter dan median jalan 1 meter. ”Pada tengah-tengah median jalan inilah, kami tinggal mempersiapkan pendirian tiang lampu penerangan yang sekaligus nanti dilakukan uji coba, penyalaan lampu penerangan di ruas jalan kawasan kolam tambat kapal,”imbuhnya.

Previous post 704 Siswa dan Guru SMP N 4 Pati Dapat Bantuan Kuota Internet
Next post Terbentur Anggaran, Progam Kegiatan Berkurang

Tinggalkan Balasan

Social profiles