Penyumbatan Irigasi Sebagai Masalah Klasik Pertanian, Bakal Dicarikan Tenaga Khusus

SAMIN-NEWS.com, PATI – Kepala Desa Ngurensiti, Kecamatan Wedarijaksa, Pati, Indra Prasta Radika mengatakan di wilayahnya sebagian besar menekuni pada pertanian. Namun, terkait yang dialami mereka dari tahun ke tahun selalu sama yaitu persoalan penyumbatan saluran irigasi.

“Tiap tahun itu masalahnya klasik, pas musim hujan ada sampah nanti ujungnya ada penyumbatan saluran irigasi akibat sampah,” ujar Indra kepada Saminnews, Kamis (14/1/2021).

Oleh sebab itu, pihaknya selaku pemimpin di desanya bakal mencarikan solusi. Ia menyebut akan mengangkat tenaga khusus untuk mengatasi dari persoalan pertanian warganya itu. Mulai dari persoalan sampah yang berdampak pada saluran irigasi.

Namun, lanjutnya bukan hanya sebatas dalam bidang itu saja melainkan, pihaknya berharap pada tenaga khusus ini juga bakal mengurusi terkait kebersihan lingkungan di desa. Dimana, untuk keperluan yang satu ini sekarang tengah dibahas dengan perangkat.

“Kalau dari segi anggaran tenaga khusus itu sudah ada, namun terkait tugas pokok fungsinya itu yang belum dibahas, terkait tupoksinya seperti apa itu yang belum,” Indra menjelaskan.

Jika, pada pemerintah desa punya tenaga khusus dalam menangani persoalan irigasi pertanian itu, seyogyanya secara tidak langsung bisa memperbaiki kesejahteraan masyarakat. Betapa tidak, pasalnya tanamannya juga pasti tercukupi air lantaran sudah lancar. Serta implikasinya panen tersebut juga lebih maksimal.

Previous post Tahun 2021 ini, Pemdes Ngurensiti Agendakan Dua Pekerjaan
Next post Tunjang Perekonomian, BUMDes Pangkalan Kembangkan Pemasangan Wifi

Tinggalkan Balasan

Social profiles