SAMIN-NEWS.com, PATI – Jika di Kecamatan Pati salah satu desa dalam pemilihan kepala desa (pilkades) serentak, salah satu calonnya hanya memperoleh tujuh suara, justru di Kecamatan Jakenan perolehan suaranya lebih sedikit lagi. Yakni, salah satu calon tersebut hanya berhasil mengantongi lima suara.
Akan tetapi, ketika Camat Jakenan Aglis Mulyana ditanya berkait hal tetsebut, terkait desa mana dan calonnya itu siapa, hanya menjelaskan itu pun secara diplomatis. ”Itu akan terlihat di rekapitulasi penghitungan suara calon di Kecamatan Jakenan, di mana desa yang menyelenggarakan pilkades ada sembilan,”paparnya.
Selain itu, lanjut dia, pihaknya Senin (12/4) hari ini juga melakukan konsultasi dengan Asisten I Sekda Pati, salah satu di antaranya berkait hal tersebut. Sebab, calon yang bersangkutan saat berlangsung pemungutan suara tidak hadir di Tempat Pemungutan Suara (TPS) tanpa alasan yang jelas.
Hanya saja, panitia menganggap bahwa calon itu mengundurkan diri, dan alasan itu tentu tidak tepat karena tidak disertai bukti surat permohonan pengunduran diri. ”Akan tetapi secara kesuluruhan Pilkades di Kecamatan Jakenan berlangsung, tertib, aman dan lancar,”imbuhnya.
Berikut hasil penghitungan perolehan suara masing-masing calon di setiap desa, yakni untuk Desa Kedungmulyo untuk calon terpilih Sri Wahyuni SH dengan (939 suara) dan Doni Windartono ST meraih (64 suara). Berikutnya Desa Sendangsoko, calon terpilih adalah Sardi dengan ( 718 suara) dan pesaingnya Toto Rustiono (450 suara).
Selebihnya Desa Glonggong, sebagai calon terpilih adalah Rukin Prasetyo SH (1.293 suara) dan satu calon lainnya, Titik Sulistyowatiu meraih (74 suara). Sedangkan Desa Kalimukyo sebagai calon terpilih, yaitu Kaswi dengan meraih (583 suara), dan pesaingnya Moh Anwar (521 suara), serta Ngatiyono (407 suara).
Untuk lainnya, Desa Puluhan Tengah sebagai calon terpilih Siti Khotijah (832 suara) , dan para pesaingnya masing-masing Darsono (338 suara), Diyono (59 suara), serta Purnomo (5 suara). Selain itu Desa Mantingan Tengah, sebagai calon terpilih Patemah dengan (632 suara) dan Sukarno (538 sauara), serta Desa Plosojenar untuk calon terpilih Marjo (709 suara) serta Sujinah (410 suara).
Sedangkan desa lainnya, adalah Jakenan dengan calon terpilih Novi Eko Yulianto dengan memperoleh suara sebanyak (1.927 suara) dan Fitriyani (161 suara). Selain itu Desa Karangrowo dengan calon terpilih Abdul Suyono dengan meraih perolehan suara sebanyak (392 suara) dan pesaingnya Muhammad Soleh (135 suara).