Bedah Buku “Juwana Mutiara Pesisir Utara Jawa”

SAMIN-NEWS.com, PATI – Juwana yang merupakan wilayah kecamatan di Kabupaten Pati ini adalah kawasan pesisir. Dimana kawasan yang cukup padat dan ramai dari aktivitas warga. Karena masyarakatnya nelayan, maka tidak jauh dari aktivitas perdagangan hasil sumber daya laut.

Masyarakat Juwana tidak hanya sebatas nelayan, melainkan juga penambak, pengrajin Kuningan maupun produksi batik. Maka, tidak heran kawasan kecil di pesisir utara Jawa ini mempunyai potensi yang besar.

Banyak kalangan termasuk akademisi meneliti kawasan Juwana. Penelitian itu sebagai riset yang terus dikembangkan secara luas berguna bagi pemerintah dalam upaya pembangunan. Dan di sisi lain, mampu mendongkrak nama serta pasar dari sumber daya potensi Juwana.

Terbaru, dosen dan peneliti yaitu Ir. Rudy Surya M.M., M.Ars dan Dr. Ir. Naniek Widayati Priyomarsono, MT. menulis karya ilmiah dalam bentuk buku yang berjudul “Juwana Mutiara Pesisir Utara Jawa”. Seperti judulnya, buku ini mengupas tentang Juwana dengan berbagai potensi yang berada di pesisir Pantai Utara Jawa.

“Bedah buku tersebut akan dibedah dan dibahas oleh Dr. Ir. Dwi Lindarto Hadinugroho, M.T. bersama Ir. Priyo Pratikno, M.T. dilaksanakan secara daring via zoom,” kata Camat Juwana Sugiyono.

Bedah buku Juwana Mutiara Pesisir Utara Jawa ini dijadwalkan Kamis, 10 Juni 2021 pada pukul 13.00-16.00, yang bekerjasama dengan program Pascasarjana Arsitektur Universitas Tarumanegara (Untar) dan Sanglima Indonesia.

Rektor Untar Prof. Dr. Ir. Agustinus Purna Irawan akan memberikan sambutan dalam acara ini, kemudian Camat Juwana serta owner Rokok Tapal Kuda, Hendra Adi Dharma.  

Previous post Seorang Nenek Ditemukan Sudah Menjadi Kerangka di Tengah Lahan Rumput Gajahan
Next post Kemarin Sehari Semalam 13 Jenazah Dimakamkan Standar Protokol Covid-19

Tinggalkan Balasan

Social profiles