SAMIN-NEWS.com, PATI – Tim Pemakaman Jenazah Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pati 1 atau Pati selatan, Jumat (11/Juni) siang sekitar pukul 14.00 baru bisa menyelesaikan pemakaman sebagian jebazah. Padahal, pemakaman sudah diupayakan menyusul kesiapan jenazah dari rumah sakit pukul 10.00.
Dalam kesempatan mulai pagi hingga pukul tersebut, jumlah kematian yang harus dimakamkan dengan standar protokol Covid-19 di Pati sudah sebanyak 9 jenazah. Sehingga menjelang satu jam berikutnya baru selesai dimakamkan tiga jenazah secara berturut-turut yang lokasinya satu dan lain kebetulan saling berdekatan.
Kali pertama yang dimakamkan, adalah jenazah dari Yayasan Kematian Gotong Royong Pati, di tempat pemakaman Ngagul Pati berikutnya disusul pemakaman di Tempat Pemakamam Umum (TPU) Kepoh, Kampung Randukuning, Kelurahan Pati Lor, Kecamatan Pati. ”Adapun jenazah yang harus dimakamkan adalah seorang perempuan warga setempat,” papar salah seorang di antara mereka, Purnama.
Sebelum meninggal, lanjut dia, almarhumah sempat dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) RAA Soewondo Pati. Selesai itu, tim pun bergerak cepat untuk menuju ke Margoyoso, sehingga berhasil dimakamkan satu jenazah lainnya, karena waktu sudah menjelang shalat jumat maka tim pun harus menghentikan kegiatan pemakaman untuk menjalankan shalat tersebut.
Selesai itu langsung bergerak ke Desa Tambahmulyo, Kecamatan Gabus, dan selesai itu harus menuju ke Desa Payang, Kecamatan Pati, untuk memakamkan satu jenazah seorang laki-laki, di TPU Pasar Legi. Sebab, ambulans pembawa jenazah dari Rumah Sakit (RS) Dokter Moewardi Solo, sudah memasuki Pati, sehingga tim pun harus segera bergeser.
Selesai dari Payang, tim pun masih harus kembali menuju ke wilayah Kecamatan Kayen, kemudian ke Kecamatan Winong, dan juga ke Kecamatan Gembong. Dengan demikian, masih ada tiga jenazah yang harus dimakamkan, dan jika ternyata sore hari nanti harus ada jenazah yang dimakamkan lagi, maka bisa dipastikan waktunya akan sampai malam hari.
Menjawab pertanyaan, Punama, menegaskan, sampai saat ini pihaknya tidak mengetahui untuk tim BPBD Pati 2 atau Pati utara sudah memakamkan berapa jenazah. ”Mudah-mudahan saja teman-teman di utara hari ini tidak ke lapangan melakukan pemakaman,” harapnya