Dinkominfo dan Polres Blora Keliling Sosialisasikan PPKM Darurat

SAMIN-NEWS.com, BLORA – Belum lama ini Dinas Komunikasi dan Informasi (Dinkominfo) beserta Polres Blora melakukan sosialisasi dengan siaran keliling untuk menyebarkan informasi seputar Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Kabid Informasi dan Komunikasi Publik Dinkominfo Blora, Ignatius Ary Susanto menjelaskan bahwa hal tersebut ditempuh demi membangun arus informasi untuk mensosialisasikan dan mengedukasi masyarakat tentang PPKM Darurat.

“Jadi Dinkominfo akan terus mensosiaisasikan PPKM secara terus menerus. Termasuk melalui mobil keliling siaran milik Dinkominfo yang akan terus mendampingi Polres Blora baik saat sosialisasi maupun penertiban,” jelasnya, Minggu (11/7/2021).

Sementara itu KBO Sat Binmas Polres Blora Ipda Agus Wibowo dalam siaran keliling dengan mobil siaran milik Dinkominfo tersebut menyampaikan pentingnya menjaga protokol Kesehatan kepada masyarakat.

Selain itu, ia juga menganjurkan bagi seluruh masyarakat Blora yang belum mandapatkan vaksin agar segera mengikuti vaksinasi yang telah disediakan oleh pemerintah daerah.

Previous post Menghindarkan Anak-anak dari Kecelakaan; Orang Tua Membuat Jalan Alternatif
Next post Terkendala PPKM Darurat, Pengerjaan Kampung Literasi Dijadwalkan Mundur

Tinggalkan Balasan

Social profiles