SAMIN-NEWS.com, PATI – Dalam rangka menguatkan solidaritas dan kekompakan, Keluarga Besar Yanbu’ul Qur’an Boarding School (YQBS) 1 Pati mengadakan kegiatan Family Gathering di Karangjahe Beach, Rembang, Kamis (30/9/21).
Kegiatan yang diikuti oleh Keluarga Besar YQBS 1 Pati ini mulai dari Direktur Utama, Direktur Akademik, Direktur Kepesantrenan, Kepala sekolah SMAQT, SMPQT dan seluruh asatiz baik pesantren dan akademik berjalan secara lancar.
Family Gathering diawali dengan permainan game dan tarik tambang yang berlangsung secara meriah dan semua asatidz (guru, red) terlihat antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut.
Selain itu, kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat persatuan, kekompakan, dan solidaritas.
Direktur Utama YQBS, H. Ibrahim Wagiman menjelaskan bahwa pentingnya family gathering adalah guna menjaga solidaritas semua pihak yang terlibat di dalam yayasan.
“Kegiatan ini selain untuk memperkuat kekompokan antar asatidz juga untuk meningkatkan kedisiplinan. Karena kedisiplinan adalah pangkal sebuah kesuksesan,” terangnya.
Dan kegiatan family gathering ini ditutup dengan peralihan Kepala Sekolah SMAQT lama kepada Kepala Sekolah SMAQT baru secara simbolik dan disambut dengan tepuk tangan meriah dari semua peserta family gathering.