Kebijakan Penyusunan Peta Jalan Pelestarian Seni Ukir Didukung Empu Ukir Jepara

SAMIN-NEWS.com, JEPARA – PJ Bupati Jepara Edy Supriyanta belum lama ini menegaskan bakal menyusun road maps (Peta Jalan) pelestarian seni ukir Jepara. Kebijakan ini direspon positif dan mendapat dukungan dari Empu Seni Ukir setempat, Sukarno BA.

Dirinya menyebut kebijakan yang dibuat oleh PJ Bupati, Edy Supriyanta itu perlu segera didukung dan segera disusul. Pasalnya menurut Sukarno saat ini seni ukir tak cukup digandrungi oleh pewarisnya.

“Gagasan Pj Bupati ini harus didukung semua pihak agar dapat diwujudkan. “Peta jalan ini sangat penting di tengah-tengah kondisi seni ukir yang mulai ditinggalkan para pewarisnya,” ucapnya, Senin (4/7/2022).

Sukarno merupakan mantan Kepala SMK N 2 Jepara yang cukup terkenal sebagai salah lembaga pendidikan pencetak para seniman ukir. Berkat dedikasinya terhadap seni ukir tersebut, bahkan dirinya pernah mendapat penghargaan dari Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Piagam penghargaan diserahkan langsung oleh Ganjar Pranowo kepadanya pada tanggal 12 April 2014 di alun-alun Jepara saat berlangsung lomba ukir dalam even Festival Kartini.

Peta jalan pelestarian seni ukir, menurutnya diperlukan untuk menyatukan semua yang telibat dalam satu langkah yang terintegrasi dan sinergis. Dalam prosesnya tidak boleh berjalan sendri-sendiri. Artinya kebijakan pendidikan perlu terlibat dalam usaha ini.

“Dalam upaya pelestarian seni ukir, peran dunia pendidikan sangat penting dan strategis. Mustahil kita bisa melestarikan budaya jika kurikulum sekolah tidak memberikan ruang yang cukup,” terangnya.

Selain itu, dia berharap melalui kebijakan yang bakal dibuat itu kehidupan para perajin ukir semakin sejahtera. Dirinya menyinggung upah yang layak.

“Hal penting lain adalah upah yang layak bagi para perajin. Jangan sampai upahnya berjarak telampau lebar dengan tukang kayu, tukang batu dan nelayan. Karena itu penyusunan peta jalan juga harus menampung harapan tukang ukir,” tegasnya.

Previous post Pemerintah Diharap Perbaiki Infrastruktur Jalan yang Rusak Akibat Banjir
Sekretaris Tanfidziyah PCNU Jepara Ahmad Sahil Next post PCNU dan PD Muhamadiyah Tolak Ekspansi Zonasi Industri Jepara

Tinggalkan Balasan

Social profiles