SAMIN-NEWS.com, KUDUS – Dalam rangka meningkatkan pelayanan publik, Pemerintah Kabupaten Kudus melaksanakan Kick Off Kompetensi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) 2022, yang dibuka di Gedung Setda Lantai 4, Rabu (12/10/2022).
KIPP 2022 merupakan wujud komitmen Pemkab Kudus dalam membentuk sistem yang semakin handal dan berupaya untuk meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat.
Selain itu, dalam rangka memotivasi untuk memberikan pelayanan aktif dan berintegritas, dan menjadi sarana pertukaran pengalaman yang mendorong keberlanjutan sistem teknologi.
Pemkab Kudus melalui Bupati Hartopo bercerita mengenai kendala pada layanan publik, seperti saat melakukan tinjauan antrian Dukcapil. “Pelayanan publik masih jadi kendala. Kemarin juga saya sempat turun di Dukcapil dan melihat antrian di dukcapil,” jelasnya.
Terkait hal itu kemudian, dirinya memberikan himbauan agar selalu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat umum. “Semoga para OPD di Kudus bisa tereduksi dan memanfaatkan kemajuan teknologi,” ungkapnya.
Lebih lanjut, dengan diresmikannya KIPP 2022 Pemkab Kudus mengapresiasi dan berharap kepada para Organisasi Perangkat Daerah (OPD) saat menjalankan hal itu, jangan mengharapkan reward.
“Adanya kompetensi seperti ini harus diapresiasi. Namun hal Itu jangan dijadikan untuk kepentingan sendiri dan jangan mengharapkan reward. Kita harus berinovasi terus,” ujarnya.
Dirinya juga memberikan pesan kepada OPD. “Reformasi birokrasi itu penting dan sangat perlu. Intinya untuk OPD harus berinovasi terus jangan hanya ada kegiatan seperti ini. Harapan kami semoga bisa mengurangi antrian di dalam pelayanan kedepannya,” tambahnya.