SAMIN-NEWS.com, PATI – Gedung PAUD dan TK Bhakti Putra di Dukuh Pangonan, Desa Gunungsari Kecamatan Tlogowungu Pati yang sebelumnya awal Maret kemarin ambrol tertimpa longsor belum diperbaiki. Hal itu disampaikan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Pati.
Sekretaris Disdikbud Pati Paryanto mengatakan, pihaknya sudah mengajukan ke Penjabat (Pj) Bupati Pati soal perbaikan gedung tersebut. Hanya saja menurutnya, pengajuan ini tidak bisa langsung dieksekusi lantaran terkendala mekanisme.
“PAUD di Pangonan sudah kami ajukan ke Pj Bupati Pati. Anggaran sudah ditetapkan tahun 2022 kemarin untuk tahun 2023. Jadi ini kami ajukan untuk tahun 2024, sudah kami ajukan juga ke APBN,” kata Paryanto saat ditemui di kantornya, Rabu (15/3/2023).
Berkait dengan peristiwa ambrolnya gedung instansi pendidikan tersebut, Paryanto menjelaskan bahwa sifatnya insidentil. Jadi tidak serta merta bisa anggaran perbaikan langsung turun, karena melalui mekanisme yang berlaku.
Meskipun demikian, anak didik harus tetap menjalankan aktivitas kegiatan belajar mengajar (KBM). Murid setempat ngungsi ke SD 1 Pangonan yang lokasinya terletak di sebelahnya.
“Kejadiannya 2 minggu kemarin enggak bisa langsung cair. Prinsipnya anak-anak tetap bisa melakukan aktivitas pembelajaran meski hingga saat ini mereka ngungsi di SD sebelahnya,” jelasnya.
Sementara Camat Tlogowungu Tony Romas Indriarsa menjelaskan, untuk memperbaiki gedung tersebut pihak sekolah selain mengajukan ke Disdikbud. Juga sudah mengajukan ke Baznas Kabupaten Pati.
Sedangkan Abdullah Adib salah satu pegawai Baznas Pati membenarkan meski tidak disebutkan nominalnya, bahwa pihak terkait sudah mengajukan anggaran untuk perbaikan gedung PAUD Bhakti Putra Pangonan.
“Sudah kami terima pengajuannya. Saat ini tim baru survei lokasi. Sementara cairnya nanti setelah selesai verifikasi,” katanya.