SAMIN-NEWS.com, PATI – Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Pati melaksanakan program strategis Kementerian Agraria Tata Ruang/ Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).
Sudah barang tentu hal itu diungkapkan Kepala Kantah Pati, Jaka Pramono disela acara Jalan Santai yang digelarnya dalam rangka memeriahkan HUT ke-64 Hari Agraria dan Tata Ruang Nasional (Hantaru) 2024, Minggu (29/09/24).
“Paling utama yaitu kita memberi layanan yang terbaik untuk masyarakat. Ada beberapa program strategis nasional, salah satunya adalah Program PTSL”, kata Jaka Pramono.
Dia menyebut, pada 2024 ini, terdapat 92 desa di wilayah Kabupaten Pati yang mengikuti Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) dengan target sebanyak 25.000 bidang.
“Kalau sertifikasinya ada 24.000. Tetapi meng-collect data fisiknya itu lebih dari 60.000. Artinya, kita mengukur lebih dari 60.000 bidang baru. Tetapi yang menjadi target 25.000”, sebutnya.
Pada tahun depan, apabila masyarakat masih menghendaki untuk dilanjutkan program tersebut dan diterbitkan sertifikat tanahnya, maka Kantah Pati tinggal melaksanakan karena sudah dilakukan pendataan fisiknya.
Program strategis lainnya, ungkap Jaka, yakni pendaftaran sertifikat elektronik (e-sertifikat).
“Seluruh layanan produk yang masuk pendaftarannya, harus kita alih-mediakan menjadi data elektronik. Kemudian kita simpan dalam brankas elektronik atau pusat data”, jelasnya.
Menurut Jaka, ini merupakan pekerjaan besar, karena harus mengalihkan juga data-data analog yang dimiliki masyarakat, kemudian disahkan menjadi data elektronik. Hal ini memerlukan tahapan, termasuk kesiapan perangkat dan sumberdaya manusia.
Jaka menegaskan, dengan telah memiliki sertifikat hak atas tanah, maka ada kepastian hukum yang menjamin. Terlebih, hal itu dapat membuat masyarakat merasa nyaman.
Hari Hantaru 2024 dengan tema ‘Semangat Hantaru, Pembangunan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas 2045’, oleh Kantah Pati diperingati dengan rangkaian kegiatan bakti sosial, santunan yatim piatu. Pada acara jalan santai itu, dimeriahkan pagelaran musik dan pemberian doorprize serta undian berhadiah bagi peserta.