
SAMIN-NEWS.com,PATI – Sebuah rumah di Desa Tayu Kulon, Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati terbakar pada Minggu (13/4/2025) malam. Penyebabnya disebut dikarenakan dari blayer kendaraan sepeda motor.
Kapolsek Tayu AKP Aris Pristianto menjelaskan rumah yang dimiliki oleh Tun Sodiq ini warga setempat mengalami kebakaran pada sekitar pukul 23.00 WIB. Peristiwa ini diduga dipicu dari blayer sepeda motor di dalam rumah.
Ia mengatakan mulanya ini iduga dipicu oleh tindakan seorang pria berinisial AA yang marah-marah kemudian mblayer-mblayer sepeda motor Vario di dalam rumah. Kemudian tindakan itu menimbulkan percikan api yang dengan cepat menyambar sepeda motor dan menjalar bagian rumah.
“Awalnya, sekitar pukul 21.00 WIB, terjadi perselisihan terkait tebusan telepon genggam. Kemudian, saudara AA marah-marah dan menyalakan sepeda motor Vario di dalam rumah, lalu di-blayer-blayer. Akibatnya, timbul percikan api yang membakar sepeda motor dan menjalar ke bagian rumah ke ruang tamu, ruang tengah, hingga atap rumah,” terangnya.
Polsek Tayu, ungkapmya menerima laporan dari warga sekitar pukul 23.30 WIB. Lalu pihaknya bergegas turun ke lapangan dan menghubungi tim pemadam kebakaran.
Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 23.50 WIB oleh tim pemadam kebakaran dari Kabupaten Pati dan PT LPI PG Pakis Baru.
Beruntung tidak ada korban jiwa, tetapi dua unit sepeda motor, yaitu Yamaha Jupiter dan Vario, serta sebagian besar rumah milik korban hangus terbakar. Ia merinci total kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp 60 juta.
“Kejadian ini menjadi pengingat bagi masyarakat untuk selalu berhati-hati dalam menggunakan peralatan yang berpotensi menimbulkan api, serta menjaga emosi agar tidak menimbulkan tindakan yang merugikan,” pesan dia.